Langsung ke konten utama

Biografi Imam Al Ghazali


Biografi Ghazali



الإمام حجة الإسلام محمد بن محمد الغزلي الطوسي

Nama lengkap beliau adalah Abu Hamid Muhammad bin Muhammad bin Muhammad Al Ghazali At-Thusi. Ia dilahirkan di Thus (15 Mil ke arah utara dari wilayah Meshad, Iran) dilahirkan pada tahun 450 H/1058 M. 

    Imam Al Ghazali merupakan ulama multidisipliner yang menguasai banyak ilmu, ia adalah seorang mufassir, ahli dalam bidang hadits, tasawuf, ilmu kalam, filsafat bahkan sampai ilmu-ilmu alam lainnya. Singkatnya ia adalah pakar dalam ilmu-ilmu naqli (bersumber dari dalil agama) dan aqli (bersumber dari akal). Imam Al-Ghazali mendapat beberapa gelar yang mulia karena keshalihan, akhlak dan ilmu yang dimilikinya. Ia dikenal sebagai pembela Islam (hujjatul Islam), hiasan agama (zainuddin), samudera yang menghanyutkan (bahrun mughriq), dan pembaharu agama (mujaddid wa muslih ad-din). Al-Ghazali lah yang menginisasi menyatunya sufisme dan syari’ah dalam satu sistem yang sebelumnya terkesan terpisah. Kemudian Hujjatul Islam yang kedua adalah Imam Syafi'i dan Mujaddid pada abad ke V Hijriah.

    Al-Ghazali menjadi yatim piatu sejak ia kecil. Meskipun orangtuanya buta huruf, namun mereka sangat memperhatikan pendidikan anaknya. Sebelum meninggal, Ayahnya mewasiatkan kepada sahabatnya untuk mendidik dan menjaga A-Ghazali beserta adiknya. Setelah wafatnya orangtua Al-Ghazali, ia dan adiknya diasuh oleh sahabat orangtuanya seorang sufi yang  bernama Ahmad bin Muhammad al-Rozakani di kota Thusi yang telah mendapatkan wasiat dari Ayahnya. Al-Rozakani kemudian membesarkan dan mendidik Al-Ghazali dan adiknya terutama dalam ilmu fiqh dan tasawuf. Ia juga berguru pada Imam Abu Nashr Al Ismaili di Jurjan. Ia juga mempelajari Fikih dan Teologi Islam dari Imam Al Juwaini. Di Naisaburi, ia berguru pada Imam Haramain sampai menguasai ilmu perbandingan madzhab, logika dan filsafat. Sepeninggal Imam Haramain sekitar tahun 480 H ia berhijrah ke Baghdad untuk mengajar di sebuah madrasah yang bernama Madrasah Nidzamiyah.

    Dalam menapaki spiritualnya ia mengalami kegelisahan sehingga melepas jabatanyya di Baghdad yang kemudian ia mengembara ke Damaskus untuk mendalami Ilmu Tasawuf, dalam pengembaraannya itu ia berhasil mengarang sebuah karya kitab yang sangat fenomenal yaitu Ihya' Ulumuddin, selepas itu ia kembali ke Thus dan meninggal disana pada usia 57 tahun pada tahun 505 H/ 1111 M.

    Imam Al Ghazali adalah ilmuan Islam dengan karya yang merentang dalam berbagai disiplin ilmu. Di antara karya-karyanya adalah At- Ta'liqat, Al Wajiz fi al-Fiqh fi al- Madzahib al-Imam Asy Syafi'i, Tahdzib Al Ushul, Al Mustasyfa (Fikih dan Ushul Fikh), Ihya' Ulumuddin, Mizan Al 'Amal, Bidayah Al Hidayah, Al-Munqidz Min adh-Dhalal, Minhaj al-'Abidin (Tasawuf dan Etika), Al-Iqtisad fi Al-I'tiqad, Maqashid al Asna' fi Syarh al-Asma' al-Husna, Misykat al-Anwar (Teologi), Maqashid Al Falasifah, Tahafut al-Falasifah, Mi'yar al-'Ilm, Al-Qisthas Al-Mustaqim (Filsafat dan Logika).


By : Syarip Hidayatullah

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Subjek dan Objek Evaluasi Pendidikan

PENDAHULUAN A.     Latar Belakang      Setiap usaha atau kegiatan yang telah dilakukan sebaiknya diikuti dengan tindak lanjut, atau kegiatan evaluasi, terutama pada dunia pendidikan. Menurut UU No.20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional, pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peseta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara. Dalam dunia pendidikan evaluasi ini sangat penting utuk dilakukan agar kegiatan baru yang akan dilakukan bisa berjalan lancar tanpa mengulangi kesalahan yang pernah terjadi atau sesuai dengan tujuan pendidikan. Evaluasi dalam kegiatan belajar mengajar atau pengajaran adalah penilaian/penaksiran terhadap pertumbuhan dan kemajuan peserta didik ke arah tujuan-tujuan yang telah ditetapkan dalam hukum. Hasil p

Jarimah Hudud dan Macam-Macamnya

BAB I PENDAHULUAN A.     Latar Belakang bahaya bagi agama, jiwa, harta, keturunan, dan akal. Sebagian fuqaha menggunakan kata jinayah untuk perbuatan yang berkaitan dengan jiwa atau anggota badan, seperti membunuh, melukai dan sebagainya. Dengan demikian istilah fiqh jinayah sama dengan hukum pidana. Untuk mempersempit pembahasan maka disisni pemakalah hanya akan membahas masalah yang berkenan dengan hudud Jarimah hudud adalah tindak pidana yang diancam hukuman had, yakni hukuman yang telah ditentukan macam dan jumlah (berat-ringan) sanksinya yang menjadi hak Allah SWT, dan tidak dapat diganti dengan macam hukuman lain atau dibatalkan sama sekali oleh manusia. Ada tujuh macam perbuatan jarimah hudud yaitu, zina, menuduh orang lain berbuat zina (qazaf), meminum minuman keras, mencuri, menggangu keamanan (hirabah), murtad, dan pemberontakan (al-bagyu). Adapun jarimah ta’zir Secara bahasa ta’zir merupakan mashdar (kata dasar) dari ‘azzaro yang berarti menolak dan mencegah keja

Pengertian Metodik Khusus PAI

PENDAHULUAN            A.     Latar Belakang Guru akan menunaikan tugasnya dengan baik atau dapat bertindak sebagai tenaga pengajar yang efektif, jika padanya terdapat berbagai kompetensi keguruan, dan melaksanakan fungsinya sebagai guru. Dalam proses pembelajaran seorang guru membutuhkan metode yang tepat dalam proses belajar mengajar agar mempermudah dalam menyampaikan materi pembelajaran kepada seorang siswa dan tercapainya tujuan belajar yang efektif. Begitu juga dalam proses pembelajaran agama Islam yang memerlukan metodik khusus untuk penyampaian materi belajar tertentu dalam Pendidikan Agama Islam agar siswa dapat mengetahui, memahami, mempergunakan, dengan kata lain dapat menguasai materi pembelajaran dengan cepat. Dalam hal ini kami ingin memaparkan pengertian Metodik Khusus Pendidikan Agama Islam, ruang lingkup, tujuan dan manfaatnya dalam pendidikan agama Islam. Adapun tujuan dari penilisan makalah ini adalah untuk  mengetahui pengertian MKPAI, u ntuk mengetahui r